Berita

Gubernur Ajak Wisudawan IAIN Papua Segera Bangkit Dan Berkarya

(iainfmpapua.ac.id) – Penjabat (Pj) Gubernur Papua Ramses Limbong mengajak para wisudawan agar segera bangkit dan berkarya untuk Tanah Papua. Pejabat Fungsional Analis Kebijakan Ahli Madya Bidang Ekonomi dan Keuangan Pemprov Papua Johana O.A Rumbiak, SE,MM mewakili Pj Gubernur menyampaikan hal ini dalam Wisuda Sarjana dan Pascasarjana Angkatan VI Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Fattahul Muluk Papua di aula kampus Jalan Merah Putih, Buper Waena, Kota Jayapura, 10 Oktober 2024.

“Mari mewujudkan Papua yang sejahtera sesuai bidang kemampuan saudara masing-masing,” tuturnya.  Menurutnya, sebagai satu-satunya kampus Islam negeri di Papua, IAIN Fattahul Muluk Papua telah membuka diri untuk seluruh masyarakat di Papua dengan membuka program studi umum maupun program studi agama. “Hadirin yang terkasih, para wisudawan sekalian, dunia kerja terbuka seluas-luasnya di Papua, ada keterbukaan informasi di medsos, silakan dimanfaatkan untuk berkarya di masyarakat,” ucapnya. Pihaknya mengapresiasi keberadaan IAIN Papua yang mampu mencetak alumni untuk mengabdi di Papua. “Semoga kampus ini selalu dapat menjalin kerjasama dengan Pemprov Papua dan komponen masyarakat lainnya demi kemajuan harkat martabat seluruh manusia di Tanah Papua,” pungkasnya.

Rektor IAIN Fattahul Muluk Papua Dr. H. Marwan Sileuw, S.Ag, M.Pd menyampaikan, pihaknya siap mencetak sumber daya manusia untuk mengabdi di Papua. “Lulusan dari luar Papua sulit untuk diajak mengabdi di Papua, maka kami siap menghasilkan wisudawan yang akan berkarya di sini, di berbagai bidang dengan kualitas mutu yang baik,” terangnya. Rektor menjelaskan bahwa IAIN Fattahul Muluk Papua melengkapi diri dengan sarana prasarana terbaru sepertu perpustakaan digital berlantai 3 dan rencana pembangunan gedung 3 lantai untuk Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam di tahun ini. “InsyaaAllah kami akan selalu tingkatkan kualitas sarpras, untuk itu kami mohon dukungan pemda dan para stakeholder semua,” ujarnya.

Terkait keberagaman, pihaknya juga menerangkan bahwa IAIN Papua telah menerima mahasiswa non muslim. “Sudah 2 tahun ini, kami berproses untuk kemaslahatan seluruh warga di Papua, tidak hanya prodi agama, kami juga membuka prodi umum seperti Program Studi Pendidikan Matematika, Pendidikan Bahasa Inggris, dan Hukum Tata Negara,” jelasnya. IAIN Fattahul Muluk Papua, lanjutnya, juga bermain di kancah internasional dengan penerimaan mahasiswa asing dari Papua New Guinea dan negara lain di Asia Tenggara. “Semua untuk pengembangan mutu IAIN Papua untuk memenuhi kebutuhan SDM di Papua,” paparnya.

Perwakilan wisudawan, Iga Bulan Yunita, S.Pd mengatakan bahwa para wisudawan patut bersyukur kepada Allah SWT atas diberikannya kemampuan membuktikan diri sampai di tahap wisuda. “Terimakasih kepada kedua orangtua, dosen dan sahabat-sahabat semua, wisuda ini semoga menjadi penawar lelah mama dan bapak kami yang mengalirkan jerih payahnya selama ini buat kami,” pungkasnya.

Kepala Bagian Umum dan Layanan Akademik Abu Ode Sita, S.Ag, M.Si melaporkan, wisuda kali ini diikuti 256 wisudawan dari Program Sarjana dan Pascasarjana. Kegiatan ini dihadiri unsur muyawarah pimpinan daerah, para mitra kerja, dan undangan kehormatan lainnya. (Za/Is/Her)

Spread the love